KEGIATAN PRAKTEK KELAS VI MI MA'ARIF NU TELUK
Pada hari Rabu,27 November 2019 dilaksanakan kegiatan praktek kelas VI A MI Ma'arif NU Teluk Kecamatan Purwokerto Selatan Kabupaten Banyumas dibawah bimbingan Ibu Arsiyah Indriyani,S.Pd.I. yang merupakan Fasilitator Program Pintar dari Tanoto Foundation. Kegiatan praktek mengambil materi magnet yang meliputi :
- Sifat-sifat magnet
- Benda magnetis dan nonmagnetis
- Medan magnet
- Membuat magnet
Adapun langkah-langkah kegiatan dalam percobaan tersebut meliputi :
- Siswa dibagi menjadi empat kelompok secara heterogen (3 perempuan 4 laki-laki)
- Siswa secara berkelompok melakukan percobaan dan menyusun laporan percobaan
- Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi
- Siswa menanggapi hasil diskusi kelompok lain
- Siswa memajang hasil diskusi kelompok
Gambar 1 | Gambar 2 |
Gambar 3 | Gambar 4 |
Gambar 5 | Gambar 6 |